Apakah Fungsi dari Hosting? Berikut Penjelasan dan Jenis-jenisnya

Toro

Banyak pengguna internet yang pasti familiar dengan konsep web hosting, baik itu bagi seorang blogger, pemilik situs pribadi, maupun perusahaan. Kemajuan teknologi ini memungkinkan setiap orang untuk terhubung langsung dengan orang lain melalui situs atau website. Pada sebuah hosting, penggunanya dapat mengelola berbagai data situs berupa halaman web, script PHP, dan kode CSS. 

Teknologi ini sangat penting untuk pengembangan aplikasi atau website, sehingga penting memilih layanan jual hosting yang tepat untuk mengelolanya. Ada banyak perusahaan yang menyediakan layanan web hosting dengan biaya tertentu dan memberikan tempat penyimpanan data yang kapasitasnya ditentukan oleh tarif yang dikenakan. Untuk menentukan jenis hosting apa yang akan digunakan, ketahui terlebih dulu fungsi, jenis-jenis dari hosting, cara kerjanya.

Fungsi dari Hosting

Penggunaan hosting memiliki banyak manfaat yang dapat Anda manfaatkan dalam pengembangan website. Berikut adalah beberapa fungsi dari penggunaan hosting, baik untuk keperluan pribadi maupun perusahaan.

  1. Media untuk menyimpan data maupun file dari sebuah aplikasi atau website secara online. Dengan memanfaatkan suatu layanan hosting, data tersebut dapat diakses oleh banyak orang melalui jaringan internet. Hosting dapat dibandingkan dengan perpustakaan, sedangkan website adalah buku-bukunya, yang bisa dilihat dan dibaca oleh banyak orang yang mengunjunginya.
  2. Menjaga website atau aplikasi tetap online. Fungsi ini hanya ada pada hosting. Selama penyedia hosting website tidak mengalami masalah, website akan tetap online dan dapat diakses kapan saja dan di mana saja. Terkadang ada kasus di mana sebuah website mati. Umumnya ini terjadi pada situs yang menggunakan hosting gratis. Oleh karena itu, disarankan untuk menggunakan hosting berbayar yang lebih aman dan memberikan garansi uptime. Jika website digunakan untuk bisnis atau profesional, sebaiknya menggunakan hosting yang berpengalaman, sehingga tidak akan ada masalah ketika banyak orang mengakses website.
  1. Sebagai alamat akses atau link website melalui DNS. Misalnya, jika ada situs dengan nama laundryannisa.com, situs ini terdaftar dalam DNS. Server akan menyambungkan akses link hosting yang terhubung dengan hosting apabila ada seseorang yang ingin mengakses situs tersebut.

Jenis-jenis Hosting

Sebelum memilih sebuah layanan web hosting, penting untuk mengetahui jenis-jenis hosting agar dapat memilih hosting yang sesuai dengan kebutuhan website atau aplikasi. Beberapa di antaranya sebagai berikut:

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar